Pasang Iklan Gratis Tayang Di Google

Mau bisnis Kamu Di Kenal banyak Orang? Pasang iklan bisnismu sekarang! Tanpa Daftar Langsung Tampil Di google!

+ Buat Iklan+ Iklan Baris

Advertisement

Pantai Pulodorro Malang

Daftar Isi (toc)



Refreshing setelah menjalani segudang aktivitas harian merupakan hal wajib, karena untuk memenuhi kebutuhan jasmani dan meregangkan otot – otot yang tegang karena dipergunakan setiap hari. Pergi refreshing tak perlu mahal. Anda bisa pergi kembali ke alam. Melakukan wisata di pegunungan, perkebunan, hingga pantai bisa menjadi sebuah kado untuk diri Anda sendiri.



DAFTAR ISI
Untuk Anda yang bermukim di sekitar Kota Malang, cobalah untuk pergi ke pantai. Salah satu yang paling direkomendasikan adalah Pantai Pulodoro. Keindahan alamnya tak terbantahkan. Debur ombak khas pantai selatan bersama karang, angin, dan pasir putihnya yang begitu lembut mampu memanjakan pandangan serta memberi kesegaran di tubuh.

Harga Tiket Masuk di Pantai Pulodoro


Untuk dapat menghabiskan waktu di pantai yang elok ini, pengunjung dikenai tarif tiket masuk sebesar Rp 5.000,-  per orang untuk sekali kunjungan. Selain harga tiket itu, bila Anda membawa kendaraan pribadi maka retribusi parkirnya adalah Rp 5.000,- (motor) dan Rp 7.500,- (mobil). Jika Anda parkir di Pantai Bantol maka dikenakan biaya tambahan untuk masuk pantai tersebut sebesar Rp 5.000,-

Kurang murah apa lagi? Baik tiket masuk maupun tarif parkir, semua masih dikelola oleh warga sekitar. Hal itu menyebabkan di saat tertentu tarifnya bisa berubah.

Rute Menuju Lokasi Pantai Pulodoro


Tempat Wisata yang semakin hits ini berlokasi di Kedungsalam Donomulyo Malang Jawa Timur. Berada di pesisir selatan menghadap langsung Samudera Hindia, paling ujung selatan Kabupaten Malang. Meski tersembunyi, namun Anda akan takjub dengan hasil jerih payah perjalanan ini. Rute petualangan akan terasa lebih mudah jika Anda berangkat dari pusat kota.

Jadi, jalan pertama yang harus Anda lalui adalah Malang kota. Setelah itu, ambil arah menuju daerah Kepanjen. Kemudian ikuti jalan hingga Anda sampai di Pagak. Lurus saja hingga Anda menemukan sebuah perempatan. Cari tanda menuju Pantai Ngliyep. Ikutilah sampai Anda tiba di Desa Banjarejo. Dari situ Anda ambil jalan menuju Desa Sumber Celeng. Kemudian masuk jalur ke Pantai Bantol.

Nantinya, saat Anda sampai di Pantai Bantol, akan menemui papan arah yang akan membimbing perjalanan menuju Pulodoro. Tempatnya memang lebih jauh. Jika Anda beruntung dan memiliki signal internet yang bagus, bisa gunakan Google Maps. Masih bingung dan takut tersesat? Bertanyalah kepada masyarakat setempat.

Obyek Wisata di Pantai Pulodoro


Banyak hal yang dapat Anda lakukan di pantai ini. Meskipun hanya dikelola oleh warga sekitar, nyatanya pantai ini masih terjaga kealamian serta kebersihannya. Penasaran spot dan aktivitas menarik apa yang bisa dilakukan?

1. Pantai Luas Pandangan Tak Terbatas

Begitu Anda keluar dari area parkir dan berjalan langsung menuju bibir pantai, maka pemandangan luar biasa langsung akan menyambut bersama dengan wangi angin laut dan debur ombak. Air membiru di cakrawala, sejauh mata memandang. Berpadu dengan langit dan yang seputih kapas menjadi suguhan mata yang memanjakan.

2. Merasakan Debur Ombak

Untuk bisa menikmati kencangnya deburan ombak, Anda tidak harus menceburkan diri ke dalam air. Di Pantai Pulodoro terdapat sebuah karang besar yang mana dapat Anda naiki. Panjatlah dan hadang ombak di atasnya. Saking besarnya kekuatan ombak, ia bisa sampai membasahi karang hingga bagian atas. Nah hadanglah ombak di spot itu. Akan tetapi tetap berhati – hati dan jangan duduk terlalu di tepi ya!

3. Sunset Telur Ceplok

Jarang sekali sunset bisa dilihat dengan bentuk sempurna. Pantai ini memberikan Anda pemandangan menakjubkan di sore hari dengan fenomena tenggelamnya matahari. Anda bisa menyaksikan keagungan Tuhan tersebut dari atas bukit Pantai Pulodoro atau bisa juga dengan duduk di luasnya hamparan pasir pantai ini. Hadapkan diri ke arah barat. Warna jingga langit sore hari akan membuat Anda semakin terpana.

4. Shopping Beach

Istilah ini digunakan untuk mewakili aktivitas jelajah pantai. Pantai Pulodoro merupakan spot sempurna untuk melakukannya, sebab di sisi kanan dan kirinya berjajar pantai lain dengan keindahan masing – masing. Sebut saja Pantai Ngledakan Ciut, Pantai kondang Rowo, pantai Ngledakan Ombo, Pantai Makuto Ombo, Pantai Weden Ombo, dan lain – lain. Pasti akan sangat menyenangkan bukan?

5. Pemandangan Barisan Tebing

Tak hanya batu karang besar saja, di dekat Pantai Pulodoro terdapat barisan tebing yang akan membuat mata terpana. Untuk para komunitas pencinta alam bisa memanfaatkan spot ini untuk panjat tebing. Tentu saja dengan segala peralatan yang sesuai dengan standar keamanan agar meminimalisir kecelakaan. Sensasi panjat tebing di alam dekat pantai akan menjadi pengalaman yang tak akan terlupakan.

6. Hunting Foto dan Video

Para selebgram, pencinta selfie, dan tak ketinggalan para vlogger cobalah untuk mengunjungi tempat ini untuk melakukan hunting foto dan video. Benar – benar anti mainstream dan belum banyak orang mengekspos tempat yang penuh pesona ini.

Sungguh Pantai Pulodoro dapat memberikan tempat yang cocok untuk berbagai foto dengan tema apapun. Untuk foto school year book pun bisa. Bahkan sekaligus bisa touring dengan teman SMA sebelum mengakhiri masa – masa sekolah. Untuk pra wedding pun tak kalah menarik. Dari sudut manapun bisa dijadikan latar yang cantik. Untuk foto bertemakan petualangan juga sangat dianjurkan.

7. Hutan

Hutan pekat yang tidak jauh dari pantai bisa dipergunakan sebagai spot untuk jelajah alam, hunting foto, melakukan research, dan bahkan untuk sekedar berjalan – jalan menikmati sensasi atmosfer alam liar. Wah, terdengar sangar sekali bukan?

8. Spot Bermalam

Walaupun di sekitar pantai ini belum tersedia penginapan, Anda masih tetap bisa menghabiskan malam di pantai ini dengan mendirikan tenda. Isi dengan berbagai kegiatan malam yang mengakrabkan bisa membuat liburan menjadi semakin menyenangkan. Bisa mengadakan pesta BBQ, membuat api unggun, berbaring di pasir sambil melihat bintang – bintang, dan lain – lain.

Banyak sekali spot dan aktivitas menyenangkan yang bisa dilakukan di pantai tersembunyi ini. Jika Anda mempunyai segudang aktivitas lain dengan cara Anda sendiri, maka bisa saja dilakukan. Olahraga pantai, yoga, bermain layangan, atau berpiknik misalnya. Hal yang paling penting adalah tetap menjaga kebersihan dan jangan merusak alam
Hubungi Telpon
(ads2)
PERHATIAN!
Semua data di atas adalah data terakhir yang valid saat artikel tentang Pantai Pulodorro Malang ini dibuat. Sumber artikel ini berasal dari data https://www.google.co.id/maps dan berbagai sumber lainnya. Perlu diketahui bahwa kami tidak menyarankan atau merekomendasikan anda untuk mengklik dan mengikuti dari segala link keluar yang terdapat di situs ini. Situsheindonesia.id tidak bertanggung jawab atas Segala resiko transaksi. Artikel ini dibuat dengan tujuan mempermudah pembaca dalam mencari informasi terkait Wisata Pantai. Tetap bijak dan selalu berhati - hati dalam bertransaksi.
(alert-warning)
MAU DONASI? Donasi Via Paypal untuk traktir secangkir kopi publisher kami agar lebih semangat. Terima kasih.

Forum Tanya Jawab

0 Pengguna
* Mohon Jangan Spam link Disini. Semua Komentar akan ditinjau oleh Admin

Top Post Ad

Below Post Ad

Comments

Terbaru Di Heindonesia